SOSIALISASI DAN CAMPUS HIRING PENEMPATAN TENAGA KERJA KE LUAR NEGERI 2018

Untuk menumbuhkan semangat dan wawasan mahasiswa untuk bisa bersaing di tingkat internasional, USM-Indonesia bekerja sama dengan Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan TKI (BP3TKI) melaksanakan sosialisasi dan Campus Hiring penempatan tenaga kerja  ke luar negeri kepada mahasiswa di Ign. Washington Purba Hall kampus USM-Indonesia, Jumaat, 25 Mei 2018.

Hadir sebagai pembicara dalam sosialisasi ini Hermansyah, M.I.Kom dari  BP3TKI Sumatera Utara. Hermansyah mengatakan, saat ini BP3TKI Sumatera Utara telah mengirim tenaga kerja Indonesia di berbagai negara seperti Jepang, Abu Dhabi, Australia, Singapura, Malaysia dan beberapa negara lainnya.

"Saat ini untuk penerimaan tenaga kerja yang lebih banyak menyerap bidang tenaga kesehatan adalah negara Jepang. Tahun ini kita telah memprogramkan untuk mengirimkan beberapa orang tenaga kerja yang lulus seleksi  ke Jepang untuk tenaga kesehatan," ucapnya.

Dia menambahkan, untuk mengirimkan tenaga kerja Kesehatan ke Jepang harus melalui beberapa tahap seleksi yaitu calon tenaga kerja harus mengikuti ujian tes, psikotes, cek kesehatan, dan wawancara. Sebagai syarat khusus, calon tenaga kerja tahun 2018 ini, harus berusia 21-35 tahun per 31 Mei 2018, pendidikan minimal D3, mempunyai MTR dari Kemenkes, dan pengalaman kerja minimal komulatif 2 tahun sejak STR diterbitkan.

Koordinator Pusat pengembangan Karir (PPK) USM-Indonesia Dewi R Bancin,SST.,M.KM dalam sambutannya mengatakan, tujuan pelaksanaan sosialisai ini untuk menambah wawasan mahasiswa untuk lebih kratif dan menambah semangat untuk dapat bisa bersaing di tingkat internasional.

"Saya harap kita yang hadir disini dapat termotivasi dan mempunyai semangat untuk bisa bersaing kedepan untuk mendapatkan peluang kerja, baik didalam negeri maupun luar negeri. Sebagai mahasiswa harus kreatif dan tetap optimis, mulai saat ini kita harus mempersiapkan mental untuk bisa siap terjun di dunia kerja," tegas Dewi Bancin. (Zega)

Bagikan ke Sosial Media

Tags: